dunia memang sejatinya sudah sesak. hiruk pikuk, saling sikut, saling ikat, dan kurang ajarnya, saking merapatnya jarak antar manusia, mereka jadi saling ceramah-menceramahi.
dunia maya pun bahkan sudah sama sangat sesaknya. saling intip, saling kunjung-mengunjungi, dan bahkan ketika memutuskan untuk menepi dengan alamat lain, pinggir-pinggir kali dan pinggir-pinggir ngarai tersebut sudah dikapling oleh orang. mataleo, mataleao, bahkan mata-leao mereka kaplingi untuk kemudian dibiarkan kosong
seperti taylor durden dengan fight club nya, sebenarnya saya memimpikan kelompok rahasia saling bunuh semacam club milik taylor durden tersebut. ternyata saya memimpikan sebentuk secret killing-party : heboh dalam ramai, tapi keramaian tidak meyadarinya dan itu sebenarnya adalah berita bagusnya.
ketika ruang semakin sesak, turun ke bawah dan membuat keramaian sendiri akan menjadi pilihan yang masuk akal..