Killing Party

tempat saya membackup ide dalam kepala

Thursday, August 09, 2007

seni menciptakan HOAX

akhir-akhir ini saya mendapatkan banyak sekali informasi yang 'bermanfaat' baik dari email, YM ataupun SMS. isinya macam-macam dan saya terharu, mereka ternyata memperhatikan saya dengan memberi informasi baru yang 'bermafaat' tersebut. hikss..

tidak sampai saya membaca kalimat penutup, sebuah kalimat pamungkas yang saya yakini sampai saat ini bahwa kalimat inilah yang membedakan bahwa saya itu orang yang harus diselamatkan atau saya itu harus dimakan : "Tolong sebarkan pesan ini ke orang-orang yg anda sayangi.." dan sebagainya.

fuck man!! get over it, kalian harus bisa lihat bahwa semua omongan dan penjelasan ilmiah yang sudah panjang lebar dijabarkan di badan pesan jadi mentah semua : ini definitely HOAX! MUAX aku jadinya...

tapi sebentar, kalo dipikir2 hoax ini pasti ada ujung pangkalnya, the man sang kreator hoax yang sangat brilian menciptakan 'mahluk baru' yang dapat disayangi orang banyak, tersebarkan dengan sukarela dengan penuh kasih sayang, di mana orang2 ini tidak sadar bahwa mereka sebenarnya menebar sampah yang dapat menumpuk tidak berguna di lalu lintas data. orang ini, si the man, pastilah orang yang hebat! orang yang ngerti harus menekan tombol yang mana agar orang bisa tersentuh dan tergerak untuk melakukan sesuatu. saya ingin berguru kepada sang the man! saya ingin suatu saat menjadi seperti dia! saya ingin seluruh manusia patuh pada saya dan akhirnya saya jadi penguasa dunia!!

"PLAKK!" aduh! setan siapa ni yang nampar gw?

seperti di posting saya tentang 'MEME SWAKELOLA', hoax semacam ini (yang bersemai lewat email, YM dan sebagainya) adalah contoh yang tepat bahwa ini adalah meme swakelola yang baik dan dapat dikatakan sempurna. saya hendak memetakan apa yang mungkin dipetakan oleh the man untuk melahirkan meme ini.

1. TARGET
yaitu orang-orang awam akar-rumput, lebih baik lagi orang dengan tipe PENGHUBUNG. yang dengan bahasa sederhana, orang awam yang gaul, punya banyak teman untuk bercerita.

2. TOMBOL PANAS
isu yang sebenarnya terjadi dalam kehidupan sehari-hari, tapi orang-orang luput memperhatikan bahwa sebenarnya hal tersebut BERPENGARUH dalam kehidupannya. minimal bahwa masalah ini dapat digiring ke bentuk ADA BAHAYA MENGINCAR ANDA TANPA ANDA KETAHUI, DAN INILAH SOLUSINYA.

menurut sampel yang saya dapatkan (cek http://hoax.wordpress.com), tombol panas yang biasa dieksploitasi adalah :
- keamanan jiwa
- keamanan uang
- kesehatan
masuk akal jg teori meme yang dipaparkan richard brody! ambil kejadian sehari2 yang universal dan biasa dirasakan/dijalankan oleh orang2, dan entah bagaimana caranya hubungkan dengan bahaya yang mengancam mereka.

3. BUNGKUS SEMUA DENGAN ALASAN YANG TERDENGAR ILMIAH DAN CANGGIH
teori psikologi yang pernah saya baca, yang sudah diterapkan dalam branding produk, menyebutkan bahwa (kurang lebih) audience akan percaya keunggulan produk anda jika mengandung hal canggih dan samasekali baru. apakah anda tahu apa manfaat triclosan, omega3, zincPTO, atau bahkan apakah anda tahu bahwa dihydro-monoxide itu bahan yang berbahaya?

anda pasti akan percaya, karena mereka itu canggih dan (terdengar) ilmiah!

4. MEMASTIKAN HOAX INI MENYEBAR DENGAN SENDIRINYA
cuma ini pegangan saya sampai saat ini untuk menyalakan lampu 'waspada' saya : kalimat2 ajakan untuk menyebarkan berita tsb.


:. untuk sementara segini dulu pembahasan saya. sebarkan berita ini kepada seluruh sahabat dan keluarga agar kita bersama terhindar dari HOAX

1 Comments:

Anonymous Anonymous said...

Hoax terbaik indonesia: pastur juan faldez. Ngetop sekitar pemilu '99(?)

Feb 11, 2008, 2:55:00 PM  

Post a Comment

<< Home